Melihat viewers saya sudah melebihi "80.000" dan hampir mendapatkan "200" hit perhari, kalian bisa mengirimkan Pertanyaan, Kritik & bahkan Saran ke Email saya di : abel.darma@ymail.com .. sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas kunjungan nya, saya akan terus memperbaruhi entri dan tampilan blog agar dapat membantu & memperluas pengetahuan anda

Teman memang sangat kita butuhkan kehadirannya dalam segala hal, sebagai tempat curhat, berbagi, menghabiskan waktu dan sebagainya. Tapi kadang ada beberapa tipe teman yang karakternya bikin naik darah. Peri Gigi akan mengulas masalah yang mungkin muncul dan bagaimana cara mengatasi teman berdasarkan beberapa karakternya buruknya.

Tukang Ngatur : Sifatnya selalu ikut campur dan mengatur-ngatur urusan kamu tentunya bikin jengkel. Dari mulai milih tempat makan siang berdua, jenis pakaian yang cocok, sampai siapa gebetan yang pas buat kamu akan dia atur seperti yang dia mau. Sahabat tipe tukang ngatur ini memiliki ego yang tinggi banget.
Atasi dengan tenang, hindari berdebat dan adu argumen dengannya, itu cuma akan membuat keadaan tambah buruk. Cobalah pelan-pelan menolak apa yang dia suruh, katakan dan buktikan padanya bahwa kamu tahu apa yang menjadi keinginanamu, apa yang kamu butuhkan dan apa yang kamu rasa pas denganmu.

Sok Pintar : Biasanya tipe ini akan punya 1001 alasan untuk ngeles walau sebenarnya dia dalam posisi salah. Yang bikin jengkel juga adalah sikapnya yang sok tahu, sok pintar, sok bijak, sok berpengalaman dan sok-sok lainnya, kadang membuat kita merasa diremehkan.
Kalau sikapnya masih wajar coba setuju dengan pendapatnya walau kamu nggak sependapat, untuk menjaga perasaannya. Kalau kamu mulai merasa terganggu, tunjukan kamu nggak tertarik dengan hal-hal yang dia bicarakan. Kelamaan dia akan bosan dengan tanggapanmu yang dingin.

Tukang Ngeluh : Dari soal menu makan siang, sifat temannya, pelajaran di kelas, sampai koneksi HP yang lemot bisa jadi bahan keluhannya sepanjang hari. Tentu ini akan membuat kamu pengen teriak karena capek dan bosan dengan sifat ngeluhnya itu.
Tipe pengeluh ini cenderung kurang perhatian, dia mencari seseorang yang bisa memberinya perhatian lebih. Hindari dengan nggak mengajaknya ngobrol duluan. Jangan terlalu simpati pada keluhan-keluhannya. Kalau sudah kelewatan kamu bisa lebih tegas dan bilang sikap mengeluhnya sudah berlebihan, karena di luar sana banyak orang lebih bermasalah dari padanya.

Ada Maunya : Awalnya dia akan minta tolong untuk hal-hal sulit, tapi kelamaan dia akan meminta bantuanmu untuk hal-hal sepele yang bisa dia lakukan sendiri. Biasanya dia mendekatimu saat ada maunya saja.
Lebih baik kamu jaga jarak dengan tipe ini, bersikap tegas dan biasakan untuk menolak permintaan-permintaannya walaupun hanya hal kecil. Kamu boleh memberi bantuan jika kamu pikir hal itu masuk akal dan nggak mengganggu kamu.

Bermuka Dua : Saat berada di depanmu dia akan sangat manis dan baik tapi kebalikannya saat dibelakangmu dia bisa sangat berbeda. Biasanya tipe ini mempunyai rasa percaya diri yang rendah. Dia nggak mau punya saingan atau terlihat buruk di depan orang lain, sehingga membuat-buat kesalahan orang lain.
Kamu harus berhati-hati dengan tipe ini, jangan langsung percaya dengan informasinya. Kalau sudah kelewatan kamu harus berani bertindak tegas, tegur dia, bilang kalau kamu akan membongkar kebohongannya jika dia nggak berubah.

Mulut Ember : Tipe ini nggak bisa menjaga rahasia. Dia punya sifat ingin mencari perhatian dari sekitarnya, padahal hal itu merugikan orang lain.
Kamu harus super hati-hati, karena berita yang ada di tangannya akan mudah menyebar. Hindari cerita apa pun pada teman tipe ini. Karena nggak mustahil niatmu bercurhat ria seputar masalahmu akan berbalik menjadi gosip yang menyebar dan mempermalukanmu.
Apakah ada tipe di atas yang termasuk pada diri temanmu? Karena nggak ada manusia sempurna jadi kita juga harus menerima kekurangan orang lain, mencoba membantunya menghilangkan sifat buruknya lebih baik dari pada menjauhinya. Tapi kalau dia sudah kelewatan dan mengganggu kamu bisa ambil langkah tegas, tinggalkan, dan carilah teman yang bisa saling mengisi dalam hal-hal baik. Geligis harus hati-hati saat memilih teman dan menghadapi sifat-sifat buruknya ya.

Sumber : http://www.perigigishop.com/article/17/yuk,-kenali-karakter-buruk-temanmu-!.html
Diberdayakan oleh Blogger.